Kolaborasi dan Inovasi: PAIPPK Unisba dan LKPI Unissula Semarang dalam Benchmarking

Kunjungan Benchmarking PAIPPK Unisba ke LKPI Unissula Semarang

Kunjungan Benchmarking PAIPPK Unisba ke LKPI Unissula Semarang

Perkuat Program Pesantren Mahasiswa Melalui Tukar Pengalaman dan Praktik Baik

INFOFILANTROPI.COM, BANDUNG — Dalam rangka memperkuat program pesantren mahasiswa, Pendidikan Agama Islam, Pesantren, dan Pengembangan Kepribadian (PAIPPK) Universitas Islam Bandung (Unisba) melakukan kunjungan benchmarking ke Lembaga Kajian dan Penerapan Nilai-nilai Islam (LKPI) Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang pada Senin, 14 April 2025.

Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Dr. Parihat, Dra., M.S.I., selaku Kepala Bagian Pendidikan Agama Islam, Pesantren, dan Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian Unisba, didampingi oleh Dr. Shindu Irwansyah, Lc., M.Ag., selaku Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam dan Pesantren, beserta beberapa tim dosen.

Dalam kesempatan tersebut, tim PAIPPK Unisba berdiskusi langsung dengan pihak LKPI Unissula mengenai strategi pengelolaan pesantren mahasiswa, mulai dari pengembangan kurikulum, sistem pembinaan, hingga penguatan kelembagaan. Diskusi berlangsung hangat dan produktif, dengan saling bertukar pengalaman serta praktik terbaik yang telah diterapkan di masing-masing lembaga.

“Benchmarking ini menjadi langkah penting bagi Unisba untuk terus mengembangkan model pesantren mahasiswa yang relevan dengan kebutuhan zaman, namun tetap berlandaskan pada nilai-nilai Islam,” ujar Dr. Parihat.

Kegiatan ini juga menjadi bagian dari komitmen PAIPPK Unisba dalam menghadirkan lingkungan pembelajaran yang tidak hanya fokus pada aspek akademik, tetapi juga pembinaan karakter dan spiritual mahasiswa.

Sementara itu, pihak LKPI Unissula menyambut baik kedatangan tim dari Unisba dan berharap kolaborasi seperti ini dapat terus terjalin di masa mendatang.

“Kami percaya bahwa sinergi antar lembaga pendidikan Islam seperti ini akan semakin memperkuat peran pesantren mahasiswa sebagai pilar pembentukan generasi Muslim yang berintegritas dan berdaya saing,” tutur perwakilan LKPI Unissula.

Dengan adanya benchmarking ini, PAIPPK Unisba berkomitmen untuk segera melakukan adaptasi dan inovasi program berdasarkan hasil kunjungan, demi mendukung visi Unisba sebagai perguruan tinggi Islam yang unggul dalam pengembangan ilmu dan nilai-nilai keislaman. [ ]