PAIPPK Unisba dan DPPAI UII Yogyakarta: Sinergi dalam Mengembangkan Inovasi dan Meningkatkan Mutu melalui Benchmarking

INFOFILANTROPI.COM, YOGYAKARTA (16 April 2025) – Pendidikan Agama Islam, Pesantren, dan Pengembangan Kepribadian (PAIPPK) Universitas Islam Bandung (Unisba) melaksanakan kegiatan benchmarking ke Direktorat Pendidikan dan Pembinaan Agama Islam (DPPAI) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Rabu (16/4).
Kegiatan ini merupakan bagian akhir dari rangkaian benchmarking yang dilakukan PAIPPK Unisba dalam upaya memperkuat dan memperkaya pelaksanaan program pesantren mahasiswa.
Benchmarking ini merupakan kelanjutan dari kunjungan sebelumnya yang dilakukan pada 14 April 2025 ke Lembaga Kajian dan Penerapan Nilai-nilai Islam (LKPI) Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang, dan pada 15 April 2025 ke Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
Seluruh rangkaian kunjungan ini bertujuan untuk menggali informasi dan best practices dalam pengelolaan program pesantren mahasiswa di berbagai perguruan tinggi Islam swasta terkemuka.
Kunjungan ke DPPAI UII disambut hangat oleh Direktur DPPAI, Drs. Nanang Nuryanta, M.Pd., beserta jajaran timnya. Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak saling bertukar informasi dan pengalaman mengenai pelaksanaan program pesantren mahasiswa, mulai dari strategi pelaksanaan, metode pembelajaran, hingga kendala-kendala yang sering muncul serta solusi yang diterapkan untuk mengatasinya.
“Kegiatan benchmarking ini menjadi sarana yang sangat bermanfaat untuk memperkaya wawasan serta memperkuat jejaring kelembagaan antarpusat keislaman di lingkungan perguruan tinggi Islam swasta” saut Parihat, selaku Kepala Bagian PAIPPK Unisba.
Hasil dari benchmarking ini diharapkan dapat menjadi referensi penting dalam pengembangan inovasi dan peningkatan mutu program pesantren mahasiswa di Unisba. “Semoga Allah SWT memberikan keberkahan pada setiap langkah yang dilakukan oleh PAIPPK dalam pengembangan program pesantren mahasiswa” tambah Shindu Irwansyah selaku Kasie PAI dan Pesantren.
Dengan berakhirnya kunjungan ke UII Yogyakarta, PAIPPK Unisba menutup rangkaian benchmarking tahun 2025 dengan beberapa catatan positif dan semangat kolaboratif yang tinggi antarperguruan tinggi Islam swasta dalam membangun karakter dan spiritualitas mahasiswa melalui program pesantren. [ ]
Dok foto: Unisba