Malam Halloween Penuh Keceriaan di Oma Wajik Resto

Malam Halloween Penuh Keceriaan di Oma Wajik Resto
👁️ 1 views
INFOFILANTROPI.COM, JAKARTA – Selasa (18/11/2025) Pada, 31 Oktober 2025 lalu – Suasana seram namun penuh tawa mengiringi perayaan Halloween yang sukses digelar oleh Hotel 88 Mangga Besar VIII melalui acara “Halloween Spooky Night” di Oma Wajik Resto.
Acara ini menjadi momen spesial bagi para tamu hotel dan karyawan untuk menikmati malam bertema horor dengan nuansa keakraban dan hiburan yang meriah.
Dengan mengusung tema Halloween, dekorasi resto disulap menjadi area bernuansa gelap dan misterius, dengan pencahayaan temaram yang menambah kesan spooky. Para pesesrta tampil dengan berbagai kostum kreatif, mulai dari kuntilanak, suster ngesot, hingga karakter film horor terkenal, menciptakan suasana seru dan penuh warna.
Acara ini dimeriahkan oleh live music performance dan berbagai games seru yang memancing antusiasme seluruh peserta. Kemeriahan semakin terasa dengan hadirnya doorprize menarik, termasuk voucher menginap di Hotel 88 Mangga Besar VIII serta promo spesial F&B bagi para tamu yang hadir malam itu.
Melalui kegiatan ini, Hotel 88 Mangga Besar VIII berhasil menghadirkan pengalaman berbeda bagi tamu yang menginap maupun masyarakat sekitar, sekaligus mempererat kebersamaan antar staf dan pelanggan setia hotel.

Tentang Hotel 88 Mangga Besar VIII
Hotel 88 Mangga Besar VIII merupakan bagian dari manajemen Waringin Hospitality Hotel Group. Berlokasi strategis di kawasan Mangga Besar, hotel ini dikelilingi oleh berbagai atraksi lokal populer seperti Monumen Nasional (Monas), Kawasan Kota Tua, Pecinan Glodok, dan pusat kuliner Mangga Besar.
Dengan akses mudah ke pusat bisnis, hiburan, dan wisata, Hotel 88 Mangga Besar VIII menghadirkan kenyamanan menginap dengan pelayanan ramah, serta berbagai program dan promo menarik setiap bulannya.
Jl. Mangga Besar VIII No.10D, Taman Sari, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11180 Phone : 0852 8114 3118 | IG: @hotel88mabes8.official
